Menteri Israel: pemerintah Israel lakukan kerjasama rahasia  dengan Arab Saudi

Tel Aviv, SPNA - Menteri Energi Israel Yuval Steinitz Minggu (19/11/2017) menyatakan pemerintah Israel melakukan kontak rahasia dengan Arab Saudi di tengah kekhawatiran Saudi dan Israel terhadap pengauh Iran di kawasan.

BY 4adminEdited Mon,20 Nov 2017,08:26 AM

Tel Aviv, SPNA - Menteri Energi Israel Yuval Steinitz Minggu (19/11/2017) menyatakan pemerintah Israel melakukan kontak rahasia dengan Arab Saudi di tengah kekhawatiran Saudi dan Israel terhadap pengauh Iran di kawasan.

Tidak ada komentar resmi dari Arab Saudi mengenai pernyataan tersebut, namun  sebelumnya Riyad menolak melakukan kontak rahasia dengan Israel.

Steinitz menambahkan: ‘’Kami melakukan kerjasama dengan negara-negara Arab dan Islam, beberapa di antaranya rahasia, dan kami bukan pihak  yang harus malu dengan hal ini,’’ katanya dalam sebuah wawancara dengan Radio Angkatan Darat Israel seperti dilansir Jerusalem Post.

"Pihak lain (Negara Arab) lebih memilih menjaga agar kerjasama tersebut dirahasiakan, dan kami akan menghormati keinginan mereka baik Arab Saudi atau dengan negara-negara Arab Muslim lainnya. Kami juga melakukan kerjasama dalam ruang lingkup yang lebih besar namun kami harus merahasiakannya,’’ tambahnya.

Pekan lalu, harian Saudi Elaph melakukan wawancara yang belum pernah terjadi sebelumnya dengan Jenderal Gadi Eizenkot, yang menggambarkan Iran sebagai ancaman nyata terbesar di Timur Tengah.

Eizenkot dalam wawancara itu menyatakan bahwa  Israel  siap untuk bekerja sama dengan Arab Saudi untuk mencegah  pengaruh Iran di Timur Tengah.

Bulan lalu, kementerian Luar Negeri Saudi membantah beberapa laporan media tentang kunjungan pejabat senior ke Israel ke Arab Saudi secara rahasia. (T.RS/S:AnadoluAgency)

leave a reply
Posting terakhir